Sepatu Futsal Yang Nyaman Dipakai Itu Seperti Apa?

Futsal merupakan olahraga permainan yang bentuknya hampir mirip dengan sepak bola namun dimainkan di lapangan indoor dan ukuran lapangannya lebih kecil. Karena itu jenis sepatu yang digunakan tentunya juga bebeda dengan sepatu yang digunakan saat bermain sepak bola. Agar bisa mendapatkan sepatu futsal yang enak dipakai, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan.

Lapangan yang digunakan dalam futsal umumnya terdiri dari dua jenis lapangan, yang pertama adalah lapangan yang terbuat dari bahan bahan vinyl. Bentuknya hampir sama dengan lapangan yang digunakan untuk bermain basket. Lapangan ini sering mengeluarkan bunyi berdecit ketika dipakai untuk berlari dan cenderung licin.

Jenis sepatu yang paling cocok untuk lapangan jenis ini adalah sepatu yang sol bawahnya terbuat dari bahan karet yang kesat, sehingga daya cengkeraman di kaki dan lantai lapangan jadi lebih kuat sekaligus mengurangi resiko terpeleset atau jatuh. 

Jenis lapangan yang kedua yaitu sintetis. Sepatu yang paling baik digunakan pada lapangan ini adalah sepatu yang dilengkapi dengan pol atau paku, mirip pol yang ada pada sepatu sepak bola namun bentuknya lebih kecil dan pendek, fungsinya sama untuk menghindari resiko terpeleset.

Bila lebih suka berlari dambil menggiring bola, disarankan lebih memilih sepatu yang sol nya lebih ringin dan tipis serta dibuat dari bahan karet yang sifatnya kesat. Tapi apabila lebih senang memakai sistem permainan umpan, maka harus memilih sepatu yang sebaliknya yaitu yang sol nya lebih berat dan tebal.

Agar kemungkinan cidera dapat dikurangi, sepatu ini harus dilengkapi dengan suatu pelindung terutama di bagian engkel. Meski ukuran lapangan lebih kecil daripada lapangan sepak bola, namun kemungkinan terjadi benturan keras sangat besar.

Saat kondisinya masih baru dan pertama digunakan, sepatu futsal harus diberi lotion dengan cara dioleskan. Bila tidak mempunyai lotion bisa diganti dengan air, ini bertujuan agar struktur sepatu jadi lebih lunak dan tidak menimbulkan lecet pada punggung kaki serta tumit.

Tips terakhir untuk mendapatkan sepatu futsal yang nyaman adalah menyesuaikan bentuk kaki, bila kakinya terlihat lancip, maka pilihlah sepatu yang modelnya juga lancip agar nyaman digunakan. Selain itu ukuran juga harus diperhatikan tidak kebesaran dan juga kekecilan.
Category: 2 comments

2 comments:

jual sepatu futsal bola said...

memang seprti itu gan , kalau minat be;li silahkan ke website kami salam kompak gabn

caldreulanski said...

TheKingofDealer - The King Of Dealer
The King of Dealer is the original owner of the original slot and video poker 카지노 machines. The King of Dealer offers high-quality, License: MGA, UKGC, kirill-kondrashin Romania, GibraltarDate: February 14, 2020

Post a Comment